Bahan - Bahan :
- 5 buah Pisang
- 100 gram Ubi Jalar
- 100 gram Labu Kuning
- 600 ml Santan
- 1/2 sendok teh Garam
- 1 sendok makan Gula Pasir
- 4 sendok makan Gula Merah
- 3 batang Daun Pandan
- 200 ml Air
Cara Membuat :
- Persiapkan Bahan, iris pisang,ubi ungu dan labu kuning, ikat daun pandan
- Panaskan air matang dalam panci bersama daun pandan yang telah diikat,hingga mendidih
- Masukkan ubi ungu hingga setengah matang,kemudian tambahkan sebagian santan.
- Setelah Ubi ungu mulai empuk,masukkan labu kuning hingga setengah matang,kemudian susulkan pisang. masukkan seluruh sisa santan,garam,gula pasir dan dula merah
- Koreksi rasanya
- Matikan api,angkat dari panci. Siap didajikan :)
Demikianlah informasi mengenai resep Kolak Ungu yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.