Bahan - Bahan :
- 500 gr Kacang Kedelai. ·
- 5 gr Agar-agar atau 4 sdt Sekau ·
- 1 sdt garam ·
- 1500 ml. Air
- 500 gr Gula Merah ·
- 100 gr Gula Pasir ·
- 5 lbr Daun Pandan ·
- 300 gr Jahe ·
- 50 gr Nangka
- secukupnya Pewarna Makanan
Cara Membuat :
- Rendam kedelai minimal 4 jam, kupas kulitnya.
- Blender kedelai dengan air lalu saring, blender ampas dengan air hasil penyaringan dan lakukan sekali lagi sampai lembut. Buang ampasnya.
- Rebus air hasil penyaringan sampai mendidih dan jangan diaduk. Angkat, aduk sebentar sampai uapnya hilang. Rebus kembali sampai mendidih. Aduk sampai uap hilang
- Tuang kedalam agar2 atau sekau, tutup panci dan biarkan selama 30 menit, setelah agak mendingin masukkan kedalam plastik es, simpan dalam lemari es. potong2 jika akan digunakan (tambahkan pewarna jika suka)
- Didihkan bahan sirup (gula merah, gula pasir, jahe dan sedikit garam), lalu saring dan masukkan nangka jika suka. Sajikan kembang tahu bersama sirup dalam kondisi hangat.
Demikianlah informasi mengenai resep Wedang Jahe Kembang Tahu (Fusion) yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.