Bahan - Bahan :
- 1 buah Lemon
- 10 buah Daun Mint
- 1/2 buah Ketimun
- 1/2 sdt Jahe Iris Halus
- 3 sdm Sirup Gula (optional)
- 800 ml Air Matang
Cara Membuat :
- Cuci bersih daun & buah lalu belah jadi beberapa irisan.
- Masukkan semua bahan2 ke dalam teko, lalu tuang dgn air matang . Bila suka boleh ditambahkan sirup atau gula.
- Tutup rapat teko, lalu masukkan ke dalam kulkas. Dan setelah 3 jam infused water dapat dikonsumsi.
- Catatan : Buah yang digunakan sebagai infused water merupakan buah golongan asam & tidak manis. Spt : kiwi, strawberry, lemon, mangga, jeruk, nanas, bluberry & apel
Demikianlah informasi mengenai resep Lemon Infused Water yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.